JURNALINDONESIA.CO -Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ikut hadir dalam proses penggeledahan yang dilakukan oleh penyidik Polda Metro Jaya di rumah Ketua KPK Firli Bahuri di Jalan Kertanegara No. 46, Jakarta Selatan, Kamis (26/10/2023).
Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri mengonfirmasi kehadiran penyidik KPK saat polisi melakukan penggeledahan di rumah ketua KPK Firli Bahuri. Penyidik KPK hadir atas permintaan dari Polda Metro Jaya.
“Ini informasi yang kami peroleh karena diminta penyidik untuk hadir,” ujar Ali seperti dikutip, Jumat (27/10/2023).
Namun, Ali tidak merinci soal kehadiran para penyidik di tempat tersebut. Dia meminta media mengonfirmasi hal itu ke Polda Metro Jaya.
“Adapun selebihnya silakan ditanyakan kepada pihak polri,” katanya.
Sebagai informasi, Polda Metro Jaya menggeledah dua rumah Ketua KPK Firli Bahuri terkait dugaan kasus pemerasan pimpinan KPK ke eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Dua rumah itu berada di Jalan Kertanegara no 46, Jakarta Selatan dan Perumahan Grand Gardenia Villa Galaxy, Kota Bekasi, Jawa Barat.
“Betul (di dua lokasi)” ujat Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko saat dihubungi, Kamis (26/10/2023).
Lebih lanjut, Trunoyudo tidak merinci soal penggeledahan dua rumah ketua KPK tersebut. Dia hanya mengatakan jika penggeledahan merupakan rangkaian penyidikan untuk membuat terang kasus tersebut.
“Ya intinya ini dalam rangkaian proses penyidikan untuk membuat terang suatu kasus pidana dugaan pemerasan,” katanya.
Sumber: inilah.com