JURNALINDONESIA.CO – Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Universitas Malikussaleh, Dr Mukhlis melantik 12 pejabat baru dilingkungan kampus. Acara dilaksanakan di Aula Meurah Silue, Kampus Lancang Garam, Lhokseumawe. Rabu (9/8/2023).
Pejabat yang dilantik adalah Fasdarsyah MT sebagai Ketua Satuan Pengawas Internal (SPI) Universitas Malikussaleh, Muhammad Iqbal MPd sebagai sekretaris Lembaga Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu (LP3M) Universitas Malikussaleh, Dr Siraj MPd sebagai Kepala Pusat Pengembangan Penjaminan Mutu dan Pembelajaran Universitas Malikussaleh, Joelman Subaidi MH sebagai Ketua Jurusan Fakultas Hukum, Dr Adhiana sebagai Ketua Jurusan Agribisnis Fakultas Pertanian.
Kemudian, Dr Darmawati sebagai Ketua Jurusan Manajemen, Dr Iswadi sebagai Ketua Jurusan Akuntansi, Dr Hamdani sebagai Sekretaris Jurusan Hukum, Dr Muhammad Nasir sebagai Koordinator Program Studi Hukum, Riani MSi sebagai Koordinator Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian, Hafni Zahara MSi sebagai Kepala Laboratorium Manajemen dan Kewirausahaan Fakultas Pertanian, dan Ade Firmansyah Tanjung MP sebagai Kepala Laboratorium Statistik Fakultas Pertanian.
Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Universitas Malikussaleh, Dr Mukhlis menyampaikan, ada beberapa pekerjaan besar ke depan harus bisa dihadapi dan dikerjakan oleh yang dilantik hari ini. Banyak tugas berat yang harus diselesaikan, terutama untuk SPI yang nanti akan berhadapan langsung dengan tim auditor atau tim pemeriksaan.
“Selain itu, di tingkat jurusan dan fakultas juga masih banyak permasalahan yang belum terselesaikan, dan itu jadi PR bagi yang dilantik hari ini,” katanya.
Mukhlis juga mengingatkan, agar para jurusan dan Prodi memberi pelayanan terbaik untuk mahasiswa apalagi Unimal saat ini statusnya Badan Layanan Umum (BLU). Kemudian ia berharap pihak jurusan bisa membangun komunikasi yang baik dengan mahasiswa, akademik, dan juga pimpinan lainnya.
“Komunikasi itu juga harus dibangun dengan semua stakeholder dan terkhusus melayani mahasiswa yang bertujuan untuk mempercepat lulusan. Saya yakin yang dilantik hari ini adalah orang yang terbaik, setelah dilantik hari ini tugas utama juga peningkatan akreditasi di setiap Prodi,” ungkap Dr Mukhlis.
Pelantikan 12 pejabat baru itu dihadiri oleh semua pimpinan yang ada di lingkungan kampus tersebut.
Reporter: Mulyadi