Partai Hanura Lhokseumawe Tergetkan Empat Kursi DPRK

Oleh :

JURNALINDONESIA.CO – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kota Lhokseumawe menargetkan empat kursi  DPRK Lhokseumawe. Hal itu disampaikan oleh Ketua DPC Lhokseumawe Muklis Azhar kepada wartawan di Hotel Diana, Kamis (11/1/2024).

Selain itu DPC Hanura Lhokseumawe menargetkan kemenangan satu kursi DPRA dapil 5, dan DPR RI Dapil 2 Aceh satu kursi dan siap tegak lurus memenangkan pasangan presiden Ganjar- Mahruf.

“Kami hari ini melakukan rapat konsolidasi dan kolaborasi 35 hari menuju kemenangan bersama calon anggota legislatif yaitu dari DPRK Lhokseumawe, kemudian dari DPRA Dapil 5, dan DPR RI Dapil 2 Aceh. Ini  merupakan instruksi ketua Umum Pusat Oesman Sapta Odang untuk tegak lurus memenangkan Hanura khususnya Kota Lhokseumawe untuk bisa memenangkan 4 kursi agar kami bisa berbuat lebih banyak untuk masyarakat,” ungkapnya.

Selanjutnya Muklis mengatakan, ketika kursi DPRK, DPRA, DPR RI dan Presiden didapatkan maka terwujut pembangunan Kota Lhokseumawe kedepannya. Ini merupakan harapan bersama.

“Jadi ini semua adalah wujud kebersamaan kami dari Partai Hanura kali ini untuk bersama – sama dukungan relawan dan simpatisan untuk bisa berjuang untuk mendapatkan kursi kemenangan,” harapnya.

/ JANGAN LEWATKAN

BANDA ACEH – Pimpinan Baitul Mal Aceh (BMA) yang diwakili oleh Anggota Badan Mukhlis Sya’ya dan Muhammad Ikhsan mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Badan Amil …

Sungguh bejat perbuatan seorang pria berinisial FA (31) warga Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara (Sumut). Selama dua tahun dia tega menyetubuhi putri kandungnya …

Anggota polisi berinisial Briptu RDW (27) menderita luka bakar di garasi asrama polisi (Aspol) Kota Mojokerto, Jawa Timur, diduga karena ulah istrinya sendiri. Polres Mojokerto …

Pemilik rental mobil asal Jakarta berinisial BH tewas dikeroyok warga di Pati, Jawa Tengah, karena dikira maling. Tiga orang lainnya juga mengalami luka-luka akibat pemukulan …