Kodim 0103/Aceh Utara Serahkan Baksos Kepada Veteran dan Warakawuri

Oleh :

JURNALINDONESIA.CO – Dalam bentuk meningkatkan kepedulian, kebersamaan dan persaudaraan, Kodim 0103/Aceh Utara serahkan bantuan sosial kepada Veteran dan Warakawuri di beberapa desa wilayah Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Sabtu (14/01/2024).

Acara pemberian sembako dan santunan ini dihantarkan langsung ke rumah-rumah para veteran dan warakawuri, kegiatan ini menjadi momentum untuk merajut kembali nilai-nilai kebersamaan dan solidaritas di tengah-tengah masyarakat.

Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Kav Makhyar, S.t, M.M, M.H.I., melalui Perwira Seksi Teritorial 0103/Aceh Utara Letda Inf Effendi saat dilokasi mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud rasa kepedulian, kebersamaan, persaudaraan dan rasa terima kasih kepada para pahlawan yang telah berjuang demi kebebasan dan kedaulatan bangsa masa lalu.

“Kegiatan ini sebagai bentuk perhatian dan ajang silaturahmi terhadap keluarga besar TNI, Dengan tujuan memelihara dan meningkatkan soliditas, solidaritas, rasa kebersamaan persaudaraan serta terjalin komunikasi yang baik kepada Veteran dan Warakawuri,” ujar Pasiter.

Letda Inf Effendi juga menyampaikan Kegiatan Baksos dan anjangsana ini juga sebagai bentuk dukungan kepada Veteran dan Warakawuri agar tetap semangat dalam menjalani kehidupan dan sebagai makna ucapan terima kasih kami kepada keluarga atas pengabdian selama ini.

“Bantuan Sembako ini memang tidak seberapa, namun yang terpenting dari itu adalah dapat menjalin hubungan silaturrahmi yang sudah terjalin harus tetap dipupuk dan dijaga dengan harapan dapat meningkatkan tali persaudaraan dan kekeluargaan”, ungkap Letda Inf Efendi.

Kegiatan tersebut turut diikuti Dandim 0103/ Aceh Utara yang diwakili oleh Pasiter Letda inf efendi, Danpos Ramil Muara Dua diwakili oleh batuud Serma Bachtiar, Serta Anggota staf ter, dan Anggota Babinsa posramil muara dua.

/ JANGAN LEWATKAN

BANDA ACEH – Car Free Day (CFD) yang digelar di sepanjang Jalan Tgk Moh Abu Daud Beureueh, Kecamatan Kuta Alam, Banda Aceh, menarik perhatian warga. Dalam …

Persaingan dalam pemilihan Ketua Ikatan Alumni Universitas Malikussaleh (IKA Unimal) periode 2024-2028 semakin ketat. Berdasarkan hasil survei sementara melalui PollingKita.com, Ir Muntazar ST, MT masih …

Menjelang pemilihan Ketua Ikatan Alumni Universitas Malikussaleh (IKA-Unimal) periode 2024-2028, Ir. Muntazar, ST, MT masih unggul dari enam kandidat lainnya. Berdasarkan hasil survei sementara yang …

Menjelang pemilihan Ketua Ikatan Alumni Universitas Malikussaleh (IKA-Unimal) periode 2024-2028, Ir Muntazar, ST, MT masih unggul dalam survei sementara yang dilakukan melalui PollingKita.com. Muntazar saat …