JURNALINDONESIA.CO – Personel Kompi 1 Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Aceh ikut berpartisipasi dalam aksi kemanusiaan berupa kegiatan donor darah dalam rangka peringatan Ke-76 Hari Bakti TNI Angkatan Udara (AU) yang diselenggarakan di Mako Sat Radar 231 Lhokseumawe , Desa Buket Rata, Kecamatan Blang Mangat, Kota Lhokseumawe.
Kegiatan bakti kesehatan donor darah ini melibatkan dari berbagai unsur TNI-POLRI yang ada di wilayah Lhokseumawe,Aceh Utara,Instansi pemerintahan dan masyarakat setempat.
Sebagai wujud sinergitas TNI-Polri, sebanyak 10 personel Kompi 1 Batalyon B Pelopor ikut serta dalam kegiatan yang dilaksanakan oleh Satuan Radar 231 Lhokseumawe.
Danyon B Pelopor AKBP Ahmad Yani melalui Danki 1 Batalyon B Pelopor AKP. Rizki Julianda Putera Buna, S.I.K. mengatakan, keikutsertaan Brimob pada kegiatan donor darah ini dalam rangka peringatan Ke-76 Hari Bakti TNI Angkatan Udara (AU),serta merupakan wujud sinergitas dan soliditas antara TNI-Polri yang akan selalu kami jaga.
Danki 1 Batalyon B Pelopor juga berharap dengan dilaksanakannya kegiatan donor darah ini semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.
“Semoga dengan dilaksanakannya kegiatan donor darah oleh Satuan Radar 231 TNI AU Lhokseumawe ini dapat bermanfaat bagi kepentingan orang banyak, kepedulian sosial, utamanya dalam upaya menyelamatkan jiwa melalui setetes darah wujud cinta kasih sesama umat manusia,” tutup AKP. Rizki.
Reporter : Mulyadi